Mari merasakan antusiasme bisbol profesional dan Liga J di Sapporo Dome

Silakan merasakan antusiasme menonton pertandingan yang digemari warga Hokkaido seraya menikmati makanan dan bir lezat.

Apakah Anda tidak berminat menonton pertandingan tim bisbol profesional Hokkaido Nippon-Ham Fighters dan tim sepak bola profesional J.League Hokkaido Consadole Sapporo yang bermarkas di Hokkaido di Sapporo Dome, tempat penyelenggaraan pertandingan olahraga profesional dan konser? Tak perlu khawatir meskipun Anda tidak memahami detail peraturannya. Silakan merasakan antusiasme menonton pertandingan yang digemari warga Hokkaido seraya menikmati makanan dan bir lezat.



Menonton pertandingan langsung bisbol profesional dan J.League di Sapporo Dome!

Sedikit tinjauan di sini
Hokkaido Nippon-Ham Fighters adalah salah satu tim dari 12 tim bisbol profesional di Jepang. Sapporo Dome adalah tempat melihat dinamika pertandingan yang digairahkan oleh mobilitas olahragawan muda dan juga gaya bersorak ala Sapporo Dome yang diciptakan tim dan suporter sejak tim berpindah markas dari Tokyo ke Hokkaido pada tahun 2004. Salah satu bentuk dukungan yang tak bisa dilihat di kandang tim bisbol lain adalah tepuk tangan, dan bukan cemooh atau ejekan, yang diberikan bila pitcher menjadi pinch pada base on balls dan behind in the count. Lebih dari itu, pada hari kemenangan tim, para suporter di kursi stadion menerbangkan balon-balon jet putih, dan diadakan seremoni dengan meluncurkan kembang api dari lapangan. Banyaknya suporter perempuan yang juga antusias memberi dukungan membuat Anda yang tidak terbiasa menonton pertandingan tidak perlu merasa khawatir. Musim reguler berlangsung antara akhir bulan Maret hingga awal bulan Oktober setiap tahun, dengan pertandingan malam hari saat hari kerja dan pertandingan siang/sore hari saat akhir pekan.

Hokkaido Consadole Sapporo adalah salah satu dari 53 klub Liga Sepak Bola Profesional Jepang. Kini klub ini sedang berjuang agar dapat masuk ke Divisi 1 liga tersebut. Karena dinamika pertandingan bisa dipahami dengan mudah bahkan bagi yang tidak mengerti peraturan detail sepak bola pun, antusiasme dalam sorakan dukungan pun menjadi daya tarik tersendiri. Kami merekomendasikan agar Anda memilih duduk di kursi bebas B bila hendak merasakan suasana dukungan, dan di kursi pesanan S atau SS bila ingin mencermati dinamika pertandingan. Musim reguler berlangsung antara akhir bulan Februari hingga akhir bulan November. Pertandingan biasa dilangsungkan pada siang/sore hari saat akhir pekan, dan setelah pukul 18.00 saat hari kerja.


Hal-hal menyenangkan yang direkomendasikan bagi keluarga di Sapporo Dome!

Ketika memasuki tempat duduk stadion di Sapporo Dome, Anda pasti akan terkesima dengan lapangan hijau yang membentang di depan mata. Daya tarik tempat ini adalah adanya hal-hal selain menonton pertandingan itu sendiri. Di sini terdapat sekitar 40 gerai makan-minum di dalam stadion yang menjual menu khas Hokkaido seperti daging domba panggang Genghis Khan, makanan cepat saji, serta penganan seperti es krim lembut. Ada pula fasilitas permainan berukuran besar untuk anak-anak yang bernama Kids Park di dalam ruangan yang memungkinkan untuk tetap menonton ke lapangan. Dengan demikian, Sapporo Dome bisa dinikmati bersama keluarga. Bir draft dari tangki yang digendong staf penjual yang berkeliling menjajakan sangat laku dan cepat diisi ulang, jadi terasa sangat menyegarkan! Menonton pertandingan seraya menikmati makanan lezat di tengah suasana lapang adalah kesenangan warga Sapporo saat malam dan akhir pekan. Justru di saat berwisata, tidakkah Anda ingin berteriak keras di tengah sorak-sorai dukungan dan melepas stres keseharian?


Hal-hal menyenangkan di Sapporo Dome pada hari tanpa pertandingan

Karena merupakan fasilitas dalam ruangan, Sapporo Dome tidak terpengaruh oleh cuaca. Pertandingan tentu tetap dilangsungkan di tengah hujan dan petir. Selain itu, pada hari tanpa pertandingan atau kegiatan apa pun, kami merekomendasikan agar Anda mengikuti Dome Tour dan berkeliling di backyard, bagian selain lapangan. Meskipun panduan dilakukan dalam bahasa Jepang, ikutilah tur bagi Anda selaku wisatawan asing karena tersedia selebaran berbahasa Inggris, bahasa Cina tradisional, dan bahasa Korea. Anda bisa mengunjungi bullpen, ruang loker, ruang pelatih, dan lain-lain yang biasanya tidak bisa dilihat oleh umum. Tersedia potongan harga bila sekaligus membeli tiket dek observasi.

Bagi Anda yang tidak berminat pada olahraga pun, cobalah kunjungi Sapporo Dome meski hanya sekali. Rasakan sensasi menonton pertandingan langsung dan gempita sorakan keras dukungan yang seolah menggulung lapangan.