Pusat Ilmu Pengetahuan Sapporo

Sebuah planetarium dan museum alam dan ilmu pengetahuan Hokkaido yang dapat dinikmati oleh orang tua dan anak-anak

Pusat Ilmu Pengetahuan Sapporo adalah museum alam dan ilmu pengetahuan tempat Anda belajar tentang alam semesta dan ilmu pengetahuan sambil mencoba langsung. Dari sekitar 300 item dan wahana termasuk di dalamnya wahana simulasi petualangan ruang angkasa, pameran benda-benda untuk tinggal di daerah dingin bersalju, peralatan salju buatan pertama di dunia, serta peralatan pembangkit aurora buatan wajib Anda lihat. Lantai pertama gedung merupakan planetarium terbesar di Hokkaido. Di lantai kedua (Astronomy & Earth Science Corner), foto-foto satelit dari belahan bumi Utara diproyeksikan ke bola dunia raksasa dan kita dapat menyaksikannya dari ruangan di lantai ketiga yang ditata mirip dengan Stasiun Ruang Angkasa “Kibo” yang merupakan bagian dari stasiun luar angkasa internasional. Di Pusat Ilmu Pengetahuan Sapporo ini setiap saat diadakan acara-acara seperti pertemuan pengamatan astronomi dan sebagainya. Terdapat juga tiket diskon yang dapat dipakai juga ke Akuarium Sunpiazza yang letaknya bersebelahan sehingga pada liburan musim panas Anda dapat menikmati wisata di Sapporo sepanjang hari bersama anak-anak Anda.

Nikmati ruang angkasa yang penuh dengan seratus juta bintang yang berkelip indah di Planetarium! Terdapat juga penjelasan langit berbintang Sapporo.

Planetarium di Pusat Ilmu Pengetahuan Sapporo dibuka kembali pada April 2016 setelah direnovasi. Planetarium optikal tercanggih ini berhasil menampilkan kelip bintang dan warna dari 9500 bintang utama mendekati aslinya. Di sini pengunjung bisa menikmati langit berbintang yang tak bisa didapat dalam keseharian, misalnya struktur halus yang rumit dari Bima Sakti sebanyak seratus juta bintang.

Journey to a Billion Suns (judul bahasa Jepang: Billion Suns, Ciptakan Peta 3 Dimensi Langit Berbintang), tayangan yang diproduksi oleh Badan Antariksa Eropa (ESA) memiliki resolusi gambar yang indah dari dua buah proyektor 4K. Menyaksikan tayangan ini, kita akan merasa melayang, seolah melompat ke ruang angkasa. Meskipun narasinya hanya dalam bahasa Jepang, penonton tetap bisa menikmati pengalaman visual yang luar biasa.

Oleh karena itu, tempat ini juga sangat layak dikunjungi oleh wisatawan asing. Bila Anda datang bersama anak, silakan saksikan Pangeran yang Menangkap Bintang, serta Ma-ru si Hantu dan Pintu Mimpi. Keduanya merupakan tayangan Planetarium yang diproduksi berdasarkan buku cerita bergambar karangan para penulis Sapporo. Sementara itu, bagian awal tayangan berjudul Kita Semua Makhluk Luar Angkasa!? memiliki teks bahasa Inggris.

Seusai program, ada staf yang akan memberikan penjelasan tentang langit berbintang Sapporo, berisi keterangan planet dan rasi bintang yang terlihat pada malam hari itu. Cobalah mendongak ke atas dan mencari bintang di langit malam.

*Lihat jadwal di situs resmi

Pusat Ilmu Pengetahuan Sapporo

Alamat
2-20, 1-jo 5-chome, Atsubetsu Chuo, Atsubetsu-ku, Sapporo
Situs web
http://www.ssc.slp.or.jp/
Detil tambahan
Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi situs web resmi