Ajang iluminasi berjangka panjang yang menghiasi alam indah Jozankei
1 juni – 31 Oktober 2024
Jozankei Nature Luminarie adalah pertunjukan cahaya fantastis yang bermula tahun 2016 untuk memperingati 150 tahun beroperasinya Pemandian Air Panas Jozankei. Lokasinya berada dari jalan setapak di Taman Futami yang berada di sepanjang lembah kawasan pemandian air panas hingga Jembatan Gantung Futami, simbol Jozankei. Koridor cahaya yang dibungkus pelita redup dan hutan cahaya di mana bunga cahaya bermekaran, gambar halus yang mewarnai jembatan, dan pemandangan lainnya merupakan penampilan yang dikerjakan dengan teliti. Pengunjung pun bisa menikmati wajah yang berbeda dengan siang hari. Aroma pepohonan, bunyi kecipak sungai, dan suara serangga bisa dinikmati di Jozankei, di mana kita bisa sekaligus menikmati alam nan kaya. Tertarik untuk menginap di kawasan pemandian air panas dan berjalan-jalan di malam hari berbalut yukata seusai makan malam?
Telepon 011-598-2012